Page 74 - 新住民家庭婚姻教育教材研編計畫動畫說明手冊_中印
P. 74
Adegan III: Meminta Nasihat Kepada Ipar
Setelah tiba di rumah, Jiao Niang dan A Xi berbincang tentang cara mendidik anak
dan cara berkomunikasi dengan kedua mertua. A Xi membagikan pengalaman dia
sewaktu dia pertama kali datang di Taiwan, dia juga merasa takut dan tidak enak hati
untuk merepotkan orang lain, tetapi belakangan dia baru mengetahui, semuanya
bersedia sekali untuk membantu merawat anak. Selain itu anak-anak juga mendapat-
kan kasih sayang yang banyak dari orang-orang yang berbeda. Jiao Niang
mendapat pikiran yang baru setelah mendengar pengalaman kakak iparnya.
Adegan IV: Diiringi Kebahagiaan
Keesokan harinya, mereka satu keluarga sarapan bersama-sama.
Ayah dan ibu mertua sangat khawatir dengan kondisi Xiao Long.
Beruntunglah setelah beristirahat dan minum obat, Xiao Long sehat kembali.
Melalui kesempatan ini, ibu mertua mengingatkan suaminya untuk jangan
sering-sering mengajak Xiao Long berjajan setelah pulang sekolah. Semua anggota
keluarga berdiskusi tentang cara merawat anak. Setiap orang boleh mengemukakan
pendapat mereka dan mendiskusikan solusinya. Pada saat membereskan meja, Jiao
Niang berterima kasih atas pembagian pengalaman yang di berikan oleh kakak iparnya
yang menghilangkan kecemasannya. Setelah kejadian ini, Jiao Niang merasakan bahwa
sifat dia yang takut merepotkan orang menyebabkan dia tidak bisa merasa santai.
Melalui perbincangan tempo hari, dia lebih megerti akan dirinya sendiri. Ada
dukungan dari suaminya, kakak ipar yang selalu mendampinginya, perhatian dari
anggota keluarga, sebenarnya dia bisa lebih berani mengungkapkan pendapat
dia dan berdiskusi dengan anggota keluarga untuk mendapatkan solusi yang
cocok dengan dirinya sendiri. Seperti pepatah yang sering di pakai
oleh ibu mertuanya: “Pada saat kamu merasa baik, saya
merasa baik, semuanya merasa baik.”
70